Senin, 25 Juli 2011

Resep Kolak Duren Kacang Hijau

Resep Kolak Duren Kacang Hijau

Bahan - Bahan :

  • 1/4 kg Kacang Hijau yang telah direndam beberapa jam
  • 2 blok Gula Merah sisir
  • 150 ml Santan instan
  • 1 liter air
  • Secukupnya Gula Pasir
  • Daging durian
  • Roti tawar
  • Susu kental manis dan es batu (opsional)

Cara Membuat :
  1. Rebus kacang hijau hingga merekah. Tambahkan gula merah dan gula pasir sesuai selera, kemudian masak hingga air sedikit berkurang
  2. Tambahkan santan, masak dengan api kecil sambil diaduk sesekali.
  3. Masak hingga kuah agak berkurang. Sisihkan hingga dingin.
  4. Susun dalam gelas: roti tawar, daging durian, kacang hijau, dan es batu (opsional).
  5. Kemudian siram dengan kuah, dan tambahkan sedikit susu kental manis diatasnya.
  6. Yummy, siap disajikaaaaan.

Demikianlah informasi mengenai resep Kolak Duren Kacang Hijau yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Resep Kolak Duren Kacang Hijau Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown