Bahan - Bahan :
- kulit pisang ijo
- 100 gram tepung terigu
- 75 gram gula pasir
- 1 saset skm
- secukupnya air kurang lebih sekitar 1 gelas belimbing
- 2 tetes pasta pandan
- 1 sisir pisang raja
- untuk saos santan
- 1 saset santan kara
- 2 gelas belimbing air
- 1 saset susu dancow
- 4 sdm tepung maizena +air 50 ml
- vanili
- sirup gula
- 250 ml air
- 100 gram gula pasir
- beberapa tetes pewarna merah
Cara Membuat :
- Untuk kulitnya campur smua bahan aduk2 sampe licin siapkan pan anti lengket buat dadar kulitnya
- Bungkus pisang dengan kulitnya lakukan sampe abis lalu kukus
- Untuk saos santannya: campur smua bahan kecuali tepung meizena masak dgn api kecil sampe mendidih tambahkan larutan maizena masak sampe kental dan meletup2
- Untuk sirup gula: campur smua bahan masak sampe airnya agak berkurang dan kental angkat dinginkan simpan d botol
- Untuk penyajian : taruh beberapa pisang ijo ke piring lalu siram saos santan dan sirup merah mau tambah es batu lebih bagus lg ato mo simpan d kulkas enak juga ..sajikan...
Demikianlah informasi mengenai resep Pisang ijo khas makassar yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.