Bahan - Bahan :
- Bahan Cendol :
- 100 gr Tepung beras
- 50 gr Tepung tapioka
- 300 ml Air
- Secukupnya Pasta pandan
- 1/2 sdt Garam
- 2 lbr Daun pandan
- Bahan Gula & Santan :
- 150 gr Gula merah
- 50 gr Gula putih (optional)
- 250 ml Air (200 ml untuk air gula, 50 ml untuk santan)
- 1 bks Santan kara
- 3 lbr Daun pandan
- 1/4 sdt Garam
- Bahan Pelengkap :
- Secukupnya Es batu
- Secukupnya Susu kental manis
Cara Membuat :
- Campur semua bahan cendol, aduk rata. Masak d atas api sedang sambil terus diaduk sampai mengental menjadi adonan cendol. Angkat dan sisihkan
- Cetak adonan cendol dgn wadah yg bolong2 (sya pakai tatakan presto) 😀 yg dibawahnya telah d alasi dgn baskom berisi air dingin
- Masak air gula merah dgn mencampur 200 ml air, gula merah, gula putih, garam, daun pandan. Masak hingga agak mengental. Kemudian masak air santan dgn mencampur 50 ml air, 1 bks santan kara dan daun pandan hingga mendidih kemudian matikan api.
- Tata cendol, air gula, santan dan es batu dlm gelas/wadah lalu beri secukupnya susu kental manis. Es cendol segar siap d santap 😘
Demikianlah informasi mengenai resep Es Cendol Segar yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.