Bahan - Bahan :
- 500 ml Air
- 500 ml Susu Segar
- 2 sdm Coklat Bubuk
- 4 cm Jahe
- 3 cm Kayu Manis
- 1 lembar Daun Pandan
- 1 batang Serai
- 10 butir Merica Hitam
Cara Membuat :
- Jahe dibakar dan dimemarkan. Daun pandan dipoting-potong. Serai dimemarkan.
- Rebus jahe, kayu manis, daun pandan, serai dan merica hitam dengan air hingga mendidih. Rebus beberapa saat hingga air menyusut.
- Masukkan susu segar dan coklat, rebus hingga mendidih beberapa saat. Angkat dan saring.
- Tuang ke dalam gelad. Sajikan panas
Demikianlah informasi mengenai resep Wedang COHE (COklat jaHE) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.